Jarang Diketahui, Fakta-Fakta Gerakan Salat Yang Bermanfaat Bagi Janin Dalam Kandungan

- Rabu, 24 Mei 2023 | 18:45 WIB
gerakan salat bermanfaat bagi ibu hamil dan janin (pixabay.com/milaoktasafitri)
gerakan salat bermanfaat bagi ibu hamil dan janin (pixabay.com/milaoktasafitri)

PORTALREPUBLIK.COM - Salat merupakan kewajiban bagi umat muslim diseluruh dunia. Sholat bagi ibu hamil merupakan sarana untuk memperoleh ketenangan lahir dan batin.

Salat apabila dilakukan dengan benar akan mendatangkan banyak sekali manfaat yang bukan hanya dirasakan oleh ibu hamil namun juga oleh janin yang dikandungnya.

Nah berikut ini adalah sederet manfaat gerakan Salat yang berdampak bagi kesehatan janin.

1. Dapat memperlancar sirkulasi darah dan aliran oksigen keseluruh tubuh, sehingga suplai makanan dan nutrisi dari plasenta untuk janin pun akan lancar.

2. Gerakan ruku’ yang benar dapat memperbaiki posisi janin agar mudah saat dilahirkan. Ruku’ juga dapat menguatkan otot-otot dan tulang punggung agar ibu hamil tidak mudah merasakan nyeri. Selain itu, gerakan ruku’ apat mencegah terjadinya osteoporosis dan cidera punggung saat hamil dan melahirkan.

3. Memberikan efek terapis dan relaksasi pada otot-otot seluruh tubuh. Hal ini dikarenakan selama sholat, otot yang bersangkutan pada setiap gerakan akan mengalami peregangan.

4. Bagus untuk melenturkan dan menguatkan otot-otot kemaluan, sehingga dapat menurunkan kemungkinan terjadi robekan saat melahirkan.

5. Gerakan i’tidal bermanfaat untuk menguatkan pencernaan. Dalam melakukan i’tidal, organ dalam sistem pencernaan akan mengalami relaksasi dan kontraksi. Hal tersebut berguna untuk melancarkan proses pencernaan sehingga ibu hamil akan terhindar dari penyakit sembelit dan konstipasi.

6. Gerakan sujud dapat mengalirkan darah dari jantung ke otak. Aliran oksigen ke otak dapat mencegah ibu merasakan sakit kepala, dan tekanan darah tinggi. Selain itu, menurut penelitian dari State University Columbia gerakan sujud juga bisa meningkatkan kecerdasan otak janin.

7. Gerakan repetitif dalam sholat dapat melatih keseimbangan ibu hamil, yang mana saat hamil biasanya tubuh ibu akan mudah lelah sehingga rentan terjatuh. Gerakan dalam sholat menjaga agar tubuh ibu terbiasa stabil dan seimbang.

Itulah manfaat gerakan sholat untuk ibu hamil dan janin.

Meskipun gerakan salat memiliki efek yang luar biasa, namun hendaknya ibu hamil tidak memkasakan berdiri saat salat apabila kondisi kehamilan tidak memungkinkan.

Islam adalah agama yang penuh kemudahan, dan ibu hamil adalah salah satu sosok yang dimuliakan dalam islam.

Oleh karena itu jika keadaan tidak memungkinkan untuk melaksanakan salat dalam keadaan berdiri, ibu hamil dapat melakukannya dengan posisi duduk atau berbaring.

Halaman:

Editor: Diah Safitri Ningrum

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Mari ayah dan ibu kenalkan anak pada pantun

Selasa, 1 November 2022 | 19:15 WIB

Arti Mimpi Bertemu Nabi Dalam Islam

Senin, 5 September 2022 | 14:40 WIB

Inilah Arti Mimpi Mencium Bau Bangkai Menurut Islam

Minggu, 4 September 2022 | 16:09 WIB

Kucing Anda Hamil? Kenali Tanda Saat Akan Melahirkan

Kamis, 11 Agustus 2022 | 07:05 WIB
X